-->
Freebitcoin

My Cousin Rachel (2017)

- Selasa, Maret 07, 2017
Sinopsis Film - MY COUSIN RACHEL (2017) diadaptasi dari buku Novel berjudul sama milik Daphne Du Maurier. Naskah film ini ditulis dan disutradarai oleh Roger Michell. Film ini bercerita tentang seorang pria yang mencoba balas dendam, akan tetapi ia malah jatuh cinta terhadap wanita yang ia temui.

Film My Cousin Rachel akan dibintangi oleh Rachel Weisz, Sam Claflin, Holliday Grainger, Iain Glen, Andrew Knott, dan Poppu Lee Friar. Rencananya film ini akan mulai tayang pada 14 Juli 2017 (USA).


Sinopsis / Alur Cerita Film My Cousin Rachel (2017)

Sinopsis / Alur Cerita Film My Cousin Rachel (2017)

Film yang bercerita tentang Philip (Sam Claflin) yang tidak mempunyai orang tua sejak kecil, sehingga ia diurus dan dibesarkan oleh sepupunya, Ambrose. Bahkan Ambrose juga menjadikannya sebagai ahli waris atas kekayaan miliknya.

Suatu ketika, Ambrose pergi meninggalkann Philip dan melakukan suatu perjalanan menuju Florence. Disana, dia jatuh cinta dan menikah wanita yang ditemuinya, Rachel (Rachel Weisz). Akan tetapi tak lama kemudian Ambrose meninggal. Philip meyakini bahwa Ambrose telah dibunuh oleh istri barunya tersebut, hanya demi untuk mewarisi kekayaannya.

Namun pada saat ia bertemu dengan Rachel, iapun jatuh cinta padanya. Lalu Philip sadar bahwa kecurigaannya tersebut tidak berdasar. Akankah Rachel berusaha memanfaatkan Philip juga untuk mendapatkan kekayaan Ambrose yang telah menjadi milik Philip? Apakah Philip menjadi target pembunuhaan Rachel selanjutnya?

Baca Juga :
Sinopsis Film Sleight (2017)

Detail Crew & Cast Film My Cousin Rachel (2017)

Genre : Drama, Mystery, Romance
Sutradara : Roger Michell
Penulis Novel / Naskah Skenario : Daphne Du Maurier / Roger Michell
Produser : -
Produksi : Fox Searchlight Pictures, Free Range Films, Helicopter Film Services, Mestiere Cinema
Distributor : 20th Century Fox
Rilis : 14 Juli 2017 (USA)
Durasi : -
Negara : UK | USA
Bahasa : English

Artis Pemeran / Pemain :

Rachel Weisz sebagai (Rachel Ashley)
Sam Claflin sebagai (Philip)
Holliday Grainger sebagai (Louise Kendall)
Iain Glen
Andrew Knott sebagai (Joshua)
Poppy Lee Friar sebagai (Mary Pascoe)
Andrew Havill sebagai (Parson Pascoe)
Attila G. Kerekes sebagai (Villager)
Vicki Pepperdine sebagai (Mrs. Pascoe)
Louis Suc sebagai (Philip umur 12 tahun)
Katherine Pearce sebagai (Belinda Pascoe)
Stuart Davidson sebagai (Farmer)
Harrie Hayes sebagai (Tess)
Trisram Davies sebagai (Wellington)
Chris Gallarus sebagai (Timothy)
 

Start typing and press Enter to search